Membaca, Menulis dan Menerbitkan Buku

 

Ciprinus merupakan akronim dari Cipta Prima Nusantara, toko buku online dan lembaga penerbitan yang berdiri sejak 2008. Pada awal berdiri kami berangkat dari menulis dan menerbitkan  buku cerita anak dan buku referensi untuk perguruan tinggi. Untuk pemasaran, Penerbitan Cipta Prima Nusantara bekerjasama dengan distributor untuk menyuplai toko buku modern seluruh Indonesia.

Seiring perkembangan  dunia perbukuan, kami melebarkan gerak dengan menulis dan menerbitkan buku yang dalam berbagai kategori: sastra, sosial, sains, agama, dan budaya.

ciprinus tempat menulis dan menerbitkan buku

Penghargaan di bidang menulis dan menerbitkan buku

Beberapa buku yang diterbitkan oleh Cipta Prima Nusantara berhasil mengantarkan para penulisnya meraih penghargaan Prasidatama dari . Beberapa di antaranya Antologi Puisi Sepasang Amandava karya Achiar M Permana (2020), Novel Gandayoni karya Saroni Asikin (2020), Novel Dendam karya Gunawan Budi Susanto (2020), dan Mecaki Wektu karya Sriyanti S. Prayitno (2021).

Tentu saja kami bangga dengan para penulis yang berdedikasi tinggi, teman-teman, para dosen, dan para guru yang menaruh kepercayaan kepada kami. Karya-karya mereka berhasil kami terbikan dan telah memberikan kontribusi besar pada pertumbuhan dunia literasi kita.

Mari kita membaca, menulis dan menerbitkan buku

Anna Quindlen, kolumnis dan novelis Amerika, wanita ketiga yang berhasil meraih penghargaan  Pulitzer Prize  (1992) mengatakan, “Buku adalah pesawat terbang dan kereta api, dan jalan. Buku adalah tujuan, dan perjalanan. Buku adalah rumah.” 

Anda sudah merasakannya, bukan? Tanpa buku, kita sering merasa seperti tidak memiliki teman dah gairah. Tetapi, di lain pihak, kita harus berjuang untuk bisa membeli buku secara rutin tiap bulan. Waktu kita banyak habis di perjalanan karena macet, atau kita malas keluar rumah karena waktu bersama keluarga semakin tersita oleh jam kantor.

Toko buku online

Teknologi internet sudah demikian sempurna dan berhasil memperpendek jarak. Itulah alasan kami membuka toko buku online. Anda bisa memesan buku-buku kami hanya dengan menggerakan jari di atas layar android. Setelah itu, anda menunggu buku pesanan, dia akan datang mengetuk pintu ruang tamu. Nyaman dan aman.

Tak hanya itu,  kami pasti memberikan harga terbaik, diskon terbaik, voucher terbaik dan layanan terbaik juga. Anda bisa kontak kami segera. Jika anda suka menulis, tulisan-tulisan anda bisa anda susun ulang, anda revisi, dan pasti akan menjadi karya unik. Kami siap menerbitkannya, [Silakan hubungi kami] dan dengan cara seperti ini, anda akan menjadi seorang penulis. Anda bisa membagi pengalaman atau pengetahuan kepada orang lain sambil menikmati hasilnya.